febi@uinkhas.ac.id 08123456789

TAX CENTER UIN KHAS JEMBER DORONG KONTRIBUSI GEN-Z DALAM MENINGKATKAN KEPATUHAN PAJAK

Home >Berita >TAX CENTER UIN KHAS JEMBER DORONG KONTRIBUSI GEN-Z DALAM MENINGKATKAN KEPATUHAN PAJAK
Diposting : Kamis, 07 Nov 2024, 10:58:32 | Dilihat : 254 kali
TAX CENTER UIN KHAS JEMBER DORONG KONTRIBUSI GEN-Z DALAM MENINGKATKAN KEPATUHAN PAJAK


Jember, 7 November 2024 – Dalam upaya membangun kesadaran pajak dan mempersiapkan generasi muda yang berkontribusi pada pembangunan bangsa, Tax Center UIN Kiai Haji Achmad Siddiq (KHAS) Jember mengadakan Seminar Nasional sekaligus Pelantikan Renjani (Relawan Pajak untuk Negeri) di lantai tiga Gedung Kuliah Terpadu (GKT). Kegiatan ini mengusung tema "Peran Gen-Z dalam Membangun Indonesia Lebih Adil melalui Kepatuhan Pajak," acara ini dihadiri oleh Dosen dan Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam yang antusias pada peran pajak dalam pembangunan nasional.

Acara diawali dengan opening ceremony sambutan oleh Dr. Nurul Widyawati Islami Rahayu, S.Sos, M.Si., yang mewakili Dekan FEBI UIN KHAS Jember. Beliau menekankan pentingnya peran Gen-Z dalam membangun Indonesia yang lebih adil melalui pajak. “Kegiatan ini adalah wadah berharga bagi peserta untuk memperluas wawasan dalam bidang perpajakan. Diharapkan para calon Renjani bisa membantu masyarakat memahami pentingnya pajak dan mampu menjalankan tugas mulia ini dengan penuh tanggung jawab,” ujarnya.

Wakil Rektor Bidang Akademik dan Pengembangan Kelembagaan, Prof. Dr. M. Khusna Amal, S.Ag., M.Si., yang membuka acara, menyoroti pentingnya kompetensi di luar akademik bagi mahasiswa dalam menghadapi tantangan masa depan. “Pajak adalah salah satu elemen utama dalam pembangunan nasional, termasuk pendidikan. Generasi muda harus mampu berkontribusi dalam tugas negara dan membangun Indonesia yang lebih kuat,” tegasnya.

Acara berlanjut dengan penyematan pin Renjani sebagai simbol komitmen para relawan pajak muda. Setelah sesi pelantikan, para peserta mengikuti Seminar Nasional yang menghadirkan Didit Fachri Prasojo, Amd. Ak., Tax Extension Officer dari Direktorat Jenderal Pajak, dan Drs. Suwarno, M.M., M.Akun., Ak., CA., ACPA., seorang praktisi dan pemilik Kantor Jasa Akuntan (KJA). Seminar ini dipandu oleh Ari Fahimatussyam Putra Nusantara, S.E., M.Ak., Dosen Akuntansi Syariah UIN KHAS Jember.

Kegiatan ini diharapkan dapat mendorong mahasiswa UIN KHAS Jember untuk berpartisipasi sebagai pelopor kesadaran pajak di masyarakat dan berkontribusi aktif dalam mendukung pembangunan yang lebih adil dan merata.

;