Opening Ceremony Porseni FEBI UIN KHAS Digelar dengan Penuh Semangat
Senin, 10 Juni 2024, Aula FEBI UIN KHAS lantai 3 menjadi saksi dimulainya perhelatan akbar Porseni dengan diselenggarakannya upacara pembukaan yang meriah. Acara yang akan berlangsung dari tanggal 11 hingga 15 Juni 2024 ini diresmikan dengan sambutan penuh semangat dari para petinggi fakultas.
Dalam sambutan pembukaannya, Wakil Dekan 3, Dr. H. Fauzan, S.Pd., M.Si, mengingatkan pentingnya sportivitas dalam setiap pertandingan yang akan berlangsung. "Kami berharap seluruh peserta dapat menjunjung tinggi sportivitas. Selain itu, koordinasi yang baik antara organisasi mahasiswa (ormawa) dengan dekanat sangat diperlukan untuk kelancaran acara ini," ujar Dr. Fauzan.
Selanjutnya, Dekan FEBI UIN KHAS turut memberikan arahannya yang menekankan pada pentingnya perencanaan untuk menginternasionalisasikan seluruh kegiatan mahasiswa. "Kita harus mulai merancang langkah-langkah konkret untuk membawa kegiatan mahasiswa kita ke kancah internasional. Hal ini tidak hanya akan meningkatkan reputasi institusi, tetapi juga membuka peluang dan wawasan global bagi mahasiswa," ungkap Dekan FEBI UIN KHAS.
Opening ceremony ini tidak hanya menandai dimulainya Porseni, tetapi juga mencerminkan komitmen FEBI UIN KHAS dalam mendukung pengembangan bakat dan potensi mahasiswa melalui kegiatan yang berlandaskan sportivitas dan profesionalisme.
Seluruh peserta dan panitia pun terlihat antusias dalam menyambut rangkaian acara yang telah dipersiapkan. Dengan semangat kolaborasi dan sportivitas, Porseni FEBI UIN KHAS tahun ini diharapkan dapat berlangsung dengan sukses dan membawa manfaat besar bagi seluruh civitas akademika.