febi@uinkhas.ac.id 08123456789

INTERNATIONAL PUBLIC LECTURE BAHAS TANTANGAN DAN PROSPEK FINTECH SYARIAH DI ERA 5.0

Home >Berita >INTERNATIONAL PUBLIC LECTURE BAHAS TANTANGAN DAN PROSPEK FINTECH SYARIAH DI ERA 5.0
Diposting : Rabu, 11 Sep 2024, 16:54:38 | Dilihat : 81 kali
INTERNATIONAL PUBLIC LECTURE BAHAS TANTANGAN DAN PROSPEK FINTECH SYARIAH DI ERA 5.0


Rabu, 11 September 2024 - International Office Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Kiai Haji Achmad Siddiq (KHAS) Jember, bekerja sama dengan Ikatan Ahli Ekonomi Islam Indonesia (IAEI), sukses menggelar kuliah umum bertajuk “International Public Lecture on Challenges and Prospects of Islamic Fintech in the 5.0 Era”. Acara yang diselenggarakan secara daring melalui Zoom ini dihadiri hingga 200 peserta, yang terdiri dari Mahasiswa, Dosen FEBI, serta masyarakat.

Kuliah umum ini dibuka oleh Dosen sekaligus Assistant of International Office, Khusnul Khotimah, M.Pd., sebagai master of ceremony dan dimoderatori oleh Abdur Rakhman Wijaya, M.Sc., Dosen di Prodi Manajemen Zakat dan Wakaf UIN KHAS Jember. Acara ini didominasi penggunaan bahasa Inggris baik dari pemateri maupun peserta.

Pembicara pertama, Mohammed Obaidullah, PhD., Presiden IBF Net, memaparkan materi tentang “Leveraging Research & Technology for Future of Islamic Econ & Finance: Role of GenZ”, menekankan peran penting generasi muda dalam memanfaatkan teknologi dan riset untuk masa depan ekonomi dan keuangan Islam.

Jamil Abbas, MBA., yang merupakan CFO Ethis Indonesia sekaligus perwakilan IAEI, berbicara mengenai “Manfaat Strategis Fintech Syariah pada Masa Depan Keuangan Syariah Indonesia”. Ia membahas bagaimana teknologi keuangan syariah dapat mendukung perkembangan ekonomi syariah di Indonesia.

Acara berjalan dengan lancar dan mendapat respons positif dari peserta. Antusiasme terlihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan baik secara langsung maupun melalui kolom chat. Kuliah umum ini memberikan wawasan baru mengenai tantangan dan prospek fintech syariah, terutama di era digital 5.0.

;