febi@uinkhas.ac.id 08123456789

HALAL BIHALAL FEBI UIN KIAI HAJI ACHMAD SIDDIQ JEMBER MEMBANGUN SOLIDARITAS DAN KEHARMONISAN

Home >Berita >HALAL BIHALAL FEBI UIN KIAI HAJI ACHMAD SIDDIQ JEMBER MEMBANGUN SOLIDARITAS DAN KEHARMONISAN
Diposting : Jumat, 26 Apr 2024, 15:34:12 | Dilihat : 57 kali
HALAL BIHALAL FEBI UIN KIAI HAJI ACHMAD SIDDIQ JEMBER MEMBANGUN SOLIDARITAS DAN KEHARMONISAN


Dalam suasana penuh kehangatan lebaran, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember menggelar acara Halal Bihalal. Tema yang diusung adalah "Membangun Solidaritas dan Keharmonisan Civitas Akademika FEBI." Acara ini dilangsungkan pada Jumat, 26 April 2024, pukul 12.30 WIB di Aula FEBI.

Rangkaian acara dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Quran yang dilakukan oleh Tim Protokoler FEBI. Sambutan pertama disampaikan oleh Dekan FEBI, Dr. H. Ubaidillah, M.Ag. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan ucapan Taqabbalallahu Minna Wa Minkum serta memohon maaf lahir dan batin atas nama pimpinan Fakultas. Beliau juga menekankan pentingnya momen ini sebagai ajang untuk memperkuat persaudaraan, dengan harapan persatuan yang kuat dapat memajukan FEBI dalam mendukung Dasacita Universitas.

Sambutan berikutnya dari Wakil Rektor II, Dr. Drs. H. Ainur Rafik, M.Ag., yang mewakili jajaran pimpinan Universitas. Pada kesempatan itu beliau mengingatkan hadis Rasulullah tentang pentingnya silaturahmi, “Barangsiapa yang ingin dilapangkan rezekinya dan ditangguhkan ajalnya (dipanjangkan umurnya), hendaklah ia bersilaturahim.” Semoga, kata beliau, kita mencapai Idul Fitri yang bersih dan suci, dan segala harapan Dekan dan pimpinan untuk kemajuan Universitas dapat terwujud.

Doa kemudian dipimpin oleh Kabiro, Dr. H. Nawawi, M.Fil.I., sebelum acara dilanjutkan dengan salam-salaman di antara keluarga besar FEBI, diikuti dengan santap siang bersama hidangan yang telah disediakan dalam suasana kekeluargaan.

Acara ini tak hanya menjadi ajang untuk berkumpul dan bersilaturahmi, tetapi juga sebagai momentum untuk mempererat tali persaudaraan dan membangun keharmonisan di antara seluruh civitas akademika FEBI.

;