febi@uinkhas.ac.id 08123456789

VISITASI AKREDITASI PROGRAM STUDI MANAJEMEN ZAKAT DAN WAKAF

Home >Berita >VISITASI AKREDITASI PROGRAM STUDI MANAJEMEN ZAKAT DAN WAKAF
Diposting : Selasa, 07 May 2019, 11:56:36 | Dilihat : 1137 kali
VISITASI AKREDITASI PROGRAM STUDI MANAJEMEN ZAKAT DAN WAKAF


Sore ini, Jumat, 3 Mei 2019, bertempat di ruang H25 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam IAIN Jember, para Asesor menyampaikan hasil visitasi akreditasi program studi Manajemen Zakat dan Wakaf (MZW). Secara umum asesor menyampaikan apresiasi atas kerja tim akreditasi program studi MZW yang sudah menyambut dan mempersiapkan segala hal untuk kelancaran visitasi. Terdapat dua pesan penting yang disampaikan oleh para asesor, “Bagunan kampus FEBI IAIN Jember sudah cukup megah dan bagus, kami harap bangunan yang megah juga didukung oleh sumber daya manusia, dosen dan tendik (tenaga pendidikan) yang berkualitas. Kami melihat, tenaga pengajar di sini masih muda-muda, masih penuh semangat; masih bisa diajak berlari. Untuk itu, kami berharap prodi ini selanjutnya dapat berkembang dengan baik.” Demikian disampaikan bapak Dr. Imam Yahya, M. Ag, asesor asal UIN Walisongo semarang. “Dosen dosen di sini masih banyak yang fatayat (masih muda-muda. Pen), bukan muslimat” demikian gurauan Bapak Imam Yahya, yang disambut dengan senyuman para dosen dan mahasiswa yang hadir. “Dosen merupakan kunci utama peningkatan kualitas perguruan tinggi, karena itu dosen-dosen perlu dipacu untuk selalu meningkatkan kualitas mereka. Dosen yang berkualitas akan menghasilkan mahasiswa yang berkualitas,” demikian Bapak Imam Yahya menutup sambutannya.

“Kurikulum merupakan instrument penting dalam pengembangan program studi. Kurikulum yang berdasar KKNI perlu menjadi acuan bagi pengembangan semua program studi di FEBI, khususnya prodi Manajemen Zakat dan Wakaf. Kami berharap prodi MZW untuk segera menyelaraskan kurikulumnya sesuai KKNI. Kerjasama yang selama ini sudah dijalin dengan baik dengan stakeholders, LAZ dan BAZ semakin ditingkatkan, sehingga mahasiswa MZW tidak hanya memiliki kemampuan teoritis namun juga praktis.” demikian pesankan penutupan Bapak Asep Saepudin Jahar, Ph. D. Asesor dosen senior yang berasal dari UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Visitasi prodi MZW dimulai pada Jumat pagi 3/05/2019. Dalam sambutan pembukanya, Prof. Dr. H. Miftah Arifin, wakil Rektor bidang akademik IAIN Jember menyampaikan bahwa kehadiran para asesor dalam rangka menilai serta memberi masukan bagi kampus kita khususnya prodi Manajmen Zakat dan Wakaf. “Bapak Dekan FEBI baru beberapa minggu dilantik, demikian juga para pejabat di bawahnya. Akreditasi ini menjadi strategis sebagai langkah awal peningkatan mutu FEBI IAIN Jember,” demikian Prof. Miftah mengahiri sambutannya.

Dalam sambutannya, Dekan FEBI Bapak Dr. Khamdan Rifai menyampaikan selamat datang kepada para asesor, Bapak Dr. Imam Yahya, M. Ag yang merupakan Dosen pada UIN Walisongo Semarang, dan Bapak Asep Saepudin Jahar, Ph. D, dosen pada UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. “Kampus ini merupakan warisan para ulama, karena itu kami wajib menjaga dan meningkatkan kualitasnya.” Demikian sambutan dekan FEBI. Bapak Dr. Khamdan Rifai juga berharap akreditasi bisa berjalan dengan lancar, serta dapat hasil yang maksimal, sebagaimana usaha maksimal yang telah dilakukan oleh tim MZW dalam mempersiapkan visitasi. Dalam sambutan pembukaan visitasi tersebut, bapak Asep Saepudin Jahar, Ph. D mewakili tim asesor menyampaikan, “Ada beberapa hal penting untuk pengembangkan  perguruan tinggi: kurikulum yang baik, matchmaking, luaran (out put dan out come), dan publikasi dosen. Hilangkan anggaran seremonial, tingkatkan kerjasama dengan stakeholders serta yang tidak kalah penting yaitu sinergisitas dengan pimpinan.” Selanjutnya pembukaan ditutup dengan doa yang dibacakan oleh Bapak Dr.  Faisol Nasar Bin Madi, M.A.

Akreditasi Program studi MZW ini, disamping dihadiri olehpara pejabat internal kampus IAIN Jember, kepala LPM IAIN Jember (Bapak Dr. Saihan), kepala TIPD IAIN Jember (M. Syamsudini, M. Ag), Pustakawan Perpustakaan IAIN Jember (ibu Tutik dan ibu Mufid), akreditasi ini juga dihadiri para stakeholders, di antaranya perwakilan dari YDSF Jember, Bapak Khotib, (LAZ Yatim Mandiri Jember), Bapak ustadz H. Muhammad Muslim (pimpinan Kampung Zakat Jember), perwakilan dari BASNAS Jember, Bapak Latif (Nurul Hayat Jember), M. Fathur Rosyid (AZKA al-Baitul Amien dan LAZISNU), BNI Syariah Jember, perwakilan dari BWI (Badan Wakaf Indonesia) Jember. Atas kehadiran Tim Asesor, semua undangan dan stakeholders serta tim kerja akreditasi MZW, ketua program studi Manajemen Zakat dan Wakaf, Bapak M.F. Hidayatullah, M.S.I menghaturkan banyak terima kasih. Kepada semua undangan dan stakeholders, M.F. Hidayatullah mengharap agar kerjasama selama ini akan semakin meningkat, dalam rangka bersama-sama meningkatkan kualitas Prodi Manajemen Zakat dan Wakaf FEBI IAIN Jember. (mfh).

;